• Home
  • About
  • Categories
    • Beauty
    • Buku
    • Film
    • Lifestyle
  • Disclaimer
  • Kerjasama
facebook twitter instagram pinterest Email RANDOM THOUGHT FILM BUKU

Jurnal Nizwa

 

Butterfly pea atau akrab dengan sapaan bunga telang, sangat menarik dengan warna-warnanya yang cantik. Diantaranya ada ungu, biru, pink, putih dan mungkin masih ada banyak lagi.

Bunga yang memiliki nama latin Clitoria ternatea ini banyak kita jumpai di sekitar kita, dengan mahkotanya yang khas berbentuk seperti kupu-kupu, daun bertangkai pendek berbentuk oval dan tumbuh merambat.

Sebenarnya sudah banyak orang yang mulai kenal dengan tanaman ini, banyak yang sudah mulai menanam di pekarangan rumahnya dan juga beberapa produk olahannya banyak kita jumpai di beberapa tempat.

Dan bagi kalian yang belum tahu, telang sudah lama dijadikan obat tradisional oleh nenek moyang kita loh, tak hanya di Indonesia bahkan di beberapa negara pun juga demikian. Banyak yang mengklaim tanaman ini memiliki banyak sekali khasiat, diantaranya untuk mengobati masalah pencernaan, liver, mengobati insomnia, pereda nyeri, memperlancar menstruasi, mengobati katarak, bahkan di India telang dijuluki ‘yang tak terkalahkan’ karena memiliki peran penting yang dipercaya mampu meremajakan otak dan meningkatkan kecerdasan.

Bukan sekedar keyakinan semata, hal ini diperkuat dengan beberapa hasil riset yang sudah membuktikan bahwa kandungan yang ada pada telang memiliki manfaat yang sangat bagus untuk kesehatan yaitu sebagai antioksidan, antidiabetes, antiobesitas, antikanker, antiinflamasi dan analgesic, antiasma, antimikroorganisme dan hepatoprotektif.

Share
Tweet
Pin
Share
3 comments

Halo, sudah nyobain serum terbaru dari Scarlett belum ? ya seperti yang kita tahu bahwa Scarlett sebelumnya sudah memiliki 2 jenis serum yaitu Acne series dan Brightening series. Dan kebetulan aku juga sudah rutin memakai rangkaian face care dari Scarlett yang Brightening series. Meskipun di awal sempat bingung mau coba yang Acne series atau Brightening series secara kulit aku tipe kering dan kadang juga berjerawat tapi di sisi lain juga ingin memiliki kulit wajah yang bersih, cerah dan glowing. Hingga akhirnya memutuskan mencoba yang Brightening series, yang awalnya takut nggak cocok di kulit aku eh tapi ternyata aman dong sampai sekarang. Review lengkapnya disini 
https://jurnalnizwa.blogspot.com/2021/09/reviewscarlettwhitening.html

Kemudian sekarang aku sedang mencoba memaksimalkan perawatan wajah menggunakan produk terbaru dari Scarlett yaitu Glowtening serum. 
Yang mau ikutan glowing, wajib simak sampai akhir !!
Ketika datang, paket diterima dengan baik karena packaging sangat rapi, didalamnya produk dibalut dengan beberapa lapis buble wrap jadi tidak pecah dan tumpah. Jadi tidak perlu khawatir jika membeli produk secara online di toko resminya karena tim Scarlett sangat memperhatikan keamanan produk.



Selanjutnya untuk kemasan produk menggunakan kotak karton dengan kombinasi warna pink dan putih. Di bagian depan terdapat keterangan klaim produk dimana Glowtening serum ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit, memudarkan bekas jerawat, melembabkan kulit, memperbaiki skin barrier, membantu mengurangi kerutan dan tanda-tanda penuaan dini, dan membuat wajah tampak lebih glowing secara alami.
Sedangkan di bagian belakang terdapat keterangan komposisi produk secara lengkap dan juga nomor registrasi BPOM jadi nggak perlu diragukan lagi keamanan produknya yaa. Kemudian di samping kanan terdapat keterangan beberapa bahan aktif atau bahan utama yang ada di dalam produk, yaitu sebagai berikut :
  • Tranexamic Acid  membantu memperbaiki wana kulit 
  • Niacinamide mampu menyamarkan bekas jerawat dan mencegah timbulnya kerutan sebagai tanda penuaan dini
  • Aloe Vera Extract  membantu menjaga kelembaban kulit
  • Allantoin disini berperan sebagai antioksidan dan dapat merangsang produksi kolagen 
  • Licorice extract  dapat membantu mengatasi masalah hiperpigmentasi dan mencegah peradangan pada kulit.
  • Calendula oil  membantu menhidrasi kulit 
  • Geranium oil  membantu merangsang pertumbuhan sel baru atau regenerasii kulit
  • Olive oil mengatasi masalah jerawat dan sebagai ant aging

Di sisi sebelah kiri kemasan dijelaskan cara pemakaian Glowtening serum, cara penyimpanan, terdapat barcode untuk mengecek keaslian produk serta tertera juga tanggal kadaluarsa produk di bagian bawah kemasan.


Untuk desain kemasan produknya sendiri sama dengan series serum Scarlett sebelumnya yaitu menggunakan botol kaca berwarna bening berukuran 15 ml, sangat travel friendly. Botol dibalut stiker yang identik berwarna pink dan putih dan dilengkapi tutup pipet berwarna putih. 


Scarlett Glowtenig serum memiliki tekstur agak kental, tapi ketika diaplikasikan ke kulit mudah sekali meresap dan tidak lengket. Meskipun tidak menggunakan pewangi, aromanya bahan alaminya sangat kuat dan berhasil membuat rileks dan tentunya aman bagi yang kulitnya sensitif terhadap skincare dengan bahan pewangi sintetis.

Oh iya, mungkin masih banyak yang bingung bagaimana cara aplikasi serum ini, apakah bisa digunakan bersama dengan produk face care scarlett yang lain ? Jawabannya bisa banget dong. Begini langkahnya :
  • Makeup Remover. Sebelum mengaplikasikan skincare atau make up, wajib untuk membersihkan wajah dulu bisa menggunakan micellar water, milk cleanser atau cleansing oil.
  • Cleanser. Agar wajah benar-benar bersih, biasanya aku melakukan double cleansing menggunakan facial wash, dan aku menggunakan facial wash dari Scarlett juga.
  • Toner. Fungsi toner disini yaitu untuk membantu melembabkan kulit agar tidak terlalu kering setelah mencuci muka.
  • Acne/ Brightly Ever After Serum. Setelah penggunaan toner, bisa dilanjutkan ke pengunaan Acne/ Brightly Ever After Serum, ini optional yaa tergantung jenis kulit kalian. Kalau aku menggunakan Scarlett Brightly Ever After Serum.
  • Glowtening Serum. Setelah serum sebelumnya sudah meresap, kemudian aku aplikasikan Glowtening serum ke wajah dengan meneteskan 2-3 tetes serum lalu usap dan pijat secara perlahan hingga merata dan tunggu sampai meresap. Aku menggunakan serum ini 2 kali sehari yaitu pagi dan malam hari.
  • Face Cream. Setelah selesai menggunakan 2 serum tadi, kemudian aku melanjutkan menggunakan Scarlett Brightly Ever After Day Cream untuk pagi hari lalu tidak lupa menggunakan sunscreen dan Night Cream di malam hari. 
Sudah dua minggu setelah pemakaian rutin  Scarlett Glowtening serum, tampak ada beberapa hal yang aku rasakan. Selain kulit jauh lebih lembab dan kenyal, bekas jerawat aku juga perlahan memudar dan tentunya tampak lebih cerah dan sehat. 



So far formula Scarlett Glowtening serum bagus banget untuk kulit aku, bahan aktifnya aman untuk kulit selain itu produk sudah terbukti terdaftar BPOM dan juga halal, harganya pun masih ramah di kantong hanya Rp 75.000 (berlaku untuk semua produk). Jadi nggak perlu khawatir lagi pilih produk dari Scarlett serta serum ini juga diklaim aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui dengan tetap konsultasi terlebih dahulu ke dokter ya. Namun tetap kembali ke masing-masing individu ya karena setiap orang memiliki masalah kulit yang berbeda.

Nah, ada yang tertarik untuk mencobanya juga ?
Karena aku nggak mau glowing sendirian, aku kasih tahu kalian bagaimana cara mendapatkan produk ini heuheu.
Kalian bisa langsung cek di beberapa akun resminya di bawah ini !
  •  Instagram : Scarlett Whitening
  • Shopee Mall: Scarlett Whitening Official Shop
  • WhatsApp (0877-0035-3000)

Share
Tweet
Pin
Share
No comments
Newer Posts
Older Posts

About Me

Foto saya
Nizwa Khair
Hallo ! Selamat datang di Jurnal Nizwa. Sebuah ruang untuk menumpah ruahkan segala yang dilihat, didengar dan dirasakan dalam bentuk tulisan.
Lihat profil lengkapku

Follow Me

  • instagram
  • facebook
  • pinterest
  • youtube

Categories

  • BEAUTY
  • KULINER
  • LIFESTYLE
  • RANDOM THOUGHT
  • REVIEW BUKU
  • REVIEW FILM
  • SPONSORED
  • Travelling

Postingan Populer

  • BERBURU JAJANAN TRADISIONAL DI FESTIVAL JAJAN PASAR KEDIRI
      Kalau orang-orang kebanyakan paling nggak suka ketemu hari senin, kalau aku paling sebel ketemu hari sabtu, bukan karena jomlo yaa (heuheu...

Recent Posts

Blog Archive

  • Maret 2024 (1)
  • Desember 2023 (1)
  • Mei 2023 (1)
  • Januari 2023 (1)
  • November 2022 (1)
  • Oktober 2022 (1)
  • September 2022 (2)
  • Agustus 2022 (1)
  • Juli 2022 (2)
  • Juni 2022 (4)
  • Mei 2022 (1)
  • April 2022 (5)
  • Maret 2022 (2)
  • Februari 2022 (1)
  • Januari 2022 (2)
  • Desember 2021 (1)
  • November 2021 (1)
  • September 2021 (2)
  • Juli 2021 (1)
  • Mei 2021 (1)

Community

Community
1minggu1cerita

Friends

Created with by ThemeXpose